KESETERUM.

Posted February 13, 2009 by hadeed
Categories: Uncategorized

Postingan saya tentang “kesetrum” dalam rangka memenuhi tugas dari bapak Budi Rahardjo.

APAKAH YANG DIMAKSUD DENGAN KESETRUM?

Kesetrum berasal dari kata stroom (bahasa Belanda) yang berarti arus listrik. Kesetrum itu sendiri adalah kondisi ketika tubuh manusia bereaksi terhadap aliran listrik dengan arus yang dinamis (berubah-ubah, seperti arus AC).
Tubuh manusia dapat diibaratkan konduktor yang menghantarkan listrik. Fenomena kesetrum sendiri terjadi jika tubuh manusia menjadi perantara antara dua titik tegangan yang berbeda. Maksudnya?
Misalkan pada kasus kesetrum colokan listrik. Si Fulan sedang menyentuh colokan listrik ketika dia MEMIJAKKAN KAKINYA di tanah (atau lantai). Ibaratkan colokan listrik adalah titik tegangan A dengan beda potensial (x) volt sedangkan tanah tempat Fulan berpijak sebagai titik tegangan B dengan beda potensial 0 volt (alias netral). Perbedaan besar tegangan ini menyebabkan terjadinya arus listrik yang mengalir dari A ke B melalui Fulan. Alhasil, Fulan merasakan efek samping dari perantaraan ini yang dikenal dengan “kesetrum”.

KENAPA KESETRUM BERBAHAYA?

Ketika manusia kesetrum, tubuh akan mengalami sensasi (alias efek negatif) sebagai berikut :
1. Jantung berhenti (Cardiac Arrest)
2. Kerusakan pada saraf, jaringan, dan otot
3. Luka bakar termal
Berdasarkan apa yang tertulis di atas, dapat disimpulkan bahwa kesetrum itu berbahaya.

BAGAIMANA BATAS KESETRUM YANG AMAN BAGI MANUSIA?

Tubuh manusia memiliki batas maksimal dalam menerima arus listrik. Berdasarkan sumber yang terpercaya, ada kisaran besar arus yang berakibat tertentu bagi manusia sebagai berikut :
1. 0,0 – 0,9 mA = Tidak ada pengaruh
2. 0,9 – 1,2 mA = Sedikit terasa adanya aliran
3. 1,2 – 1,6 mA = Terasa ada rayapan aliran di tangan
4. 1,6 – 6,0 mA = Kesemutan terasa pada lengan
5. 6,0 – 8,0 mA = Kesemutan semakin terasa dan tangan menjadi kaku
6. 13 – 15,0 mA = Sakit tak tertahankan tetapi masih dapat melepaskan penghantar
7. 15 – 20,0 mA = Otot tidak sanggup melepas penghantar
8. 20 – 50,0 mA = Dapat merusak organ tubuh
9. 50 – 100,0 mA = Batas maksimal yang dapat mengakibatkan kematian
Berdasarkan data di atas, dapat dilihat bahwa arus listrik yang rendah telah dapat menyebabkan efek minor bagi tubuh manusia.

PERBEDAAN DAMPAK ARUS AC DAN DC

Arus AC (Alternating Current) adalah arus bolak-balik yang dinamis alias berubah terhadap fungsi waktu (siklus per waktu alias hertz). Besar arusnya yang berfluktuasi menyebabkan sengatan pada tubuh manusia. Dampak sengatan ini bisa lebih buruk daripada sengatan arus DC (Direct Current) pada tegangan dan arus yang sama karena arus DC bersifat searah dan konstan.
Oleh karena itu, kesetrum arus AC lebih berbahaya daripada arus DC.

Disadur dari berbagai sumber yang akurat, tajam, dan terpercaya.

~ KATA

Posted April 25, 2008 by hadeed
Categories: introvert, kata, pikiran, puisi

kata tidak akan pernah bisa melukiskan pikiran-pikiran ini

introvert sebagai kabut yang membuat kata menjadi bias dan tidak mengena

kata dapat membuatmu dicinta atau dibenci

kata dapat membuatmu kaya atau miskin

seseorang menjadi kaya karena berkata kepada Tuhannya,

” Ya Tuhanku, berkahilah aku kekuatan untuk senantiasa berikhtiar dan bertawakal kepadaMu dalam menjadi manusia yang kaya lahir dan batin.

Dengan kekayaan ini,  aku akan  lebih bermanfaat bagi sesama…”

aku bukan seorang pandai kata

semoga aku tidak banyak berkata tanpa makna…